Aziz. Powered by Blogger.

Fenomena computer mediated communication



Fenomena yang mempengaruhi pada penggunaan

computer-mediated communication :  


1. Personal space

Dalam komunikasi face-to-face, setiap orang cenderung mempertahankan jarak tertentu dengan lawan bicaranya.
Konsep personal space berbeda untuk setiap negara/budaya.Masalah personal space dapat timbul apabila percakapan dilakukan melalui video links.

2. Kontak dan tatapan mata

Dalam berkomunikasi, kontak mata memberikan beberapa petunjuk, a.l. perasaan tertarik/bosan, otoritas/power, kehadiran sosial, dll.
Video-tunnel
memungkinkan kontak mata bahkan seluruh ekspresi wajah.

3. Gerak isyarat dan bahasa tubuh

Dalam berkomunikasi, kita menggunakan tangan (gerak isyarat) untuk menunjuk sesuatu.
Beberapa groupware system mencoba mengatasi hal tersebut dengan menggunakan group pointer.
Banyak computer-supported meeting room menempatkan monitor pada meja sehingga para peserta dapat saling melihat dengan jelas.
4. Back channel

Response
dari pendengar berupa gerakan tubuh disebut back channel.
Dengan adanya back channel, pembicara merasa bahwa pendengar cukup memahami pembicaraan.
Beberapa masalah berkaitan dengan back channel yang mungkin timbul dalam komunikasi video,
Komunikasi video cenderung banyak menyoroti kepala dan bahu, sehingga   kehilangan beberapa gerak tubuh dan isyarat.Layar yang besar cenderung mengurangi detail sehingga mungkin kehilangan   beberapa informasi.
Audio links (
mis. telepon) hanya memiliki verbal back channel.
Komunikasi berbasis teks biasanya tidak memiliki back channel.

5. Turn-taking

Turn-taking
adalah proses dimana peran dari pembicara dan pendengar ditukar.
Dalam proses turn-taking, back channel biasanya merupakan bagian yang penting.
Terjadinya proses turn-taking, a.l. karena:
Pembicara menawarkan kesempatan kepada pendengar secara eksplisit, mis. mengajukan pertanyaan.
Pembicara memberikan gap singkat dalam pembicaraan.Bentuk pemberian gap dari pembicara berhubungan dgn audio channel.Masalah yang cukup serius dalam kaitan dengan pemberian gap timbul dalam   komunikasi jarak jauh (komunikasi berbasis satelit) karena kelambatan waktu. Akan   terjadi gap sekitar 4 detik.


0 comments:

Post a Comment